Disdikpora Gelar Technical Meeting Persiapan POPDA Tingkat Kabupaten Kudus

Olahraga560 Dilihat

Jurnalpantura.id, Kudus – Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Kudus akan segera menggelar Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA). Akan ada puluhan cabang olahraga (cabor) yang akan dipertandingkan di ajang bergengsi bidang olahraga tersebut.

Kegiatan Technical Meeting (TM) untuk mempersiapkan lomba bergengsi di bidang olahraga pun telah diselenggarakan sejak Senin (26/2/2024)kemarin, khusus untuk peserta dari SD. Sedangkan untuk SMP dan SMP diselenggarakan hari ini, Rabu (28/2/2024).

Plt Kabid Olahraga pada Disdikpora Kabupaten Kudus, Widhoro Heriyono menyampaikan bahwa TM POPDA ini digelar untuk menyamakan persepsi pertandingan. Sehingga, pada saat hari pelaksanaan lomba nantinya bisa berjalan lancar.

“Jadi antusias mereka sangat tinggi sekali, terutama di POPDA tingkat Kabupaten Kudus ini,” katanya saat ditemui usai pelaksanaan TM POPDA SMP-SMA di Gedung Dekopinda, Rabu (28/2/2024).

Menurutnya, antusias peserta setelah pandemi covid-19 di Kabupaten Kudus terus mengalami peningkatan. Meskipun pihaknya belum memastikan berapa jumlah peserta yang ikut, namun dipastikan gelaran POPDA tahun ini akan ramai.

“Jadi setelah pandemi memang sekolah-sekolah itu semangat dan menanti-nanti POPDA ini, harapannya nanti bisa menjadi semangat berprestasi yang tinggi bagi para siswa dan sekolah,” terangnya.

Lebih lanjut, akan ada sebanyak 20 cabor yang diperlombakan dalam POPDA Kabupaten Kudus jenjang SD. Sedangkan untuk jenjang SMP ada sebanyak 21 cabor, dan untuk jenjang SMA ada sebanyak 24 cabor yang diperlombakan. Jadwalnya sendiri mulai 2-7 Maret 2024 mendatang.

“Yang kita ikuti seperti cabor-cabor di tahun sebelumnya,” tambahnya.

Untuk venue pelaksanaan lomba, lanjut Widhoro, akan dipusatkan di Balai Jagong Kudus. namun, ada beberapa cabor yang tidak bisa di lokasi tersebut lantaran jadwal yang berbenturan. Sehingga, akan ditempatkan di IAIN Kudus dan GOR Kaliputu.

“Yang di IAIN Kudus itu taekwondo, dan yang di GOR Kaliputu itu bulu tangkis,” tukasnya. (J05/A01)

Komentar