BPS Kudus: Inflasi Tahunan 1,53% di Tengah Deflasi Bulanan 0,19%

- Jurnalis

Rabu, 5 Februari 2025 - 06:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kantor BPS Kudus. (Foto: Istimewa)

Kantor BPS Kudus. (Foto: Istimewa)

Jurnalpantura.id, Kudus – Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Kudus merilis data Indeks Harga Konsumen (IHK) untuk Januari 2025 yang menunjukkan kondisi ekonomi daerah dengan inflasi tahunan mencapai 1,53 persen, meskipun pada tingkat bulanan terdapat deflasi sebesar 0,19 persen.

Data resmi ini dirilis melalui Benita Resmi Statistik No. 03/02/3319/Th XIII pada Selasa, 4 Februari 2025.

Statistisi Madya BPS Kudus, Agung Kusuma, menjelaskan bahwa penurunan harga secara bulanan mencerminkan adanya penurunan rata-rata harga barang dan jasa dalam periode satu bulan terakhir.

“Meskipun inflasi tahunan kita mencapai 1,53 persen, secara Month-to-Month terjadi deflasi sebesar 0,19 persen. Ini menunjukkan adanya penurunan harga rata-rata dalam satu bulan terakhir,” ujar Agung.

Agung menambahkan bahwa dinamika harga di Kudus dipengaruhi oleh kontribusi berbagai kelompok pengeluaran. Kelompok makanan, minuman, dan tembakau memberikan andil kenaikan harga sebesar 1,06 persen, sedangkan sektor transportasi mengalami penurunan harga yang cukup signifikan, dengan deflasi mencapai -0,81 persen.

“Kontribusi dari berbagai kelompok pengeluaran menunjukkan bahwa tidak semua sektor mengalami kenaikan harga. Sektor transportasi, misalnya, turun cukup drastis sehingga turut menekan rata-rata harga secara keseluruhan,” jelasnya.

Baca Juga :  BPS Kudus Persiapkan Ratusan Petugas untuk Sensus Tani 2023

Data juga mengungkapkan fluktuasi tingkat inflasi Year-on-Year (Y-on-Y) selama satu tahun terakhir. Puncak inflasi terjadi pada Januari 2024 dengan angka 3,22 persen, sementara titik terendah berada di Desember 2024, yaitu 1,26 persen.

Dalam konteks provinsi Jawa Tengah, Agung mencatat bahwa pergerakan harga di Kudus relatif stabil jika dibandingkan dengan kota lain.

“Misalnya, Tegal mencatat inflasi tertinggi di angka 1,76 persen, sementara Purwokerto lebih rendah, hanya mencapai 1,02 persen,” tambahnya.

Agung Kusuma menekankan pentingnya pemantauan data IHK sebagai indikator vital dalam menilai daya beli masyarakat. “Data IHK merupakan acuan penting bagi pemangku kebijakan dalam menentukan langkah pengendalian inflasi.

Dengan memahami tren deflasi dan inflasi yang terjadi, pemerintah daerah dapat mengambil kebijakan yang lebih tepat guna menjaga stabilitas harga dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya.

Dengan dirilisnya data ini, BPS Kudus berharap informasi yang diperoleh dapat memberikan gambaran yang jelas mengenai kondisi perekonomian daerah, serta menjadi masukan bagi pemerintah daerah untuk merumuskan kebijakan pengendalian harga di tengah dinamika ekonomi global yang terus berubah. (J06/A01)

Berita Terkait

Krisis Kedelai Impor: Pengusaha Tahu Tempe di Kudus Hadapi Tantangan Berat
Sam’ani Intakoris: Harga dan Stok Kebutuhan Pokok di Kudus Masih Terkendali Menjelang Lebaran
Pasar Murah Jelang Lebaran, Warga Serbu Tebus Paket Sembako dengan Harga Rp 50.000 di Kudus
THR Buruh Rokok PT Djarum Cair Hari Ini, Langsung Ditransfer ke Rekening
Luncurkan AnsorMart, GP Ansor Pasuruan Kidul Menuju Ekonomi Kreatif
Harga Bahan Pokok di Kudus Cenderung Turun pada Pekan Kedua Ramadan, Telur Rp 27.500 per Kg
Bermasalah, Disdag Kudus Minta Pedagang Tidak Menjual Minyakita yang Tidak Sesuai Spek
Pastikan Ketersediaan Pangan di Swalayan, Pesan Bupati Kudus : Belanja yang Bijak, Secukupnya Jangan Menimbun
Berita ini 62 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 8 April 2025 - 19:19 WIB

Krisis Kedelai Impor: Pengusaha Tahu Tempe di Kudus Hadapi Tantangan Berat

Selasa, 25 Maret 2025 - 16:14 WIB

Sam’ani Intakoris: Harga dan Stok Kebutuhan Pokok di Kudus Masih Terkendali Menjelang Lebaran

Selasa, 25 Maret 2025 - 14:47 WIB

Pasar Murah Jelang Lebaran, Warga Serbu Tebus Paket Sembako dengan Harga Rp 50.000 di Kudus

Rabu, 19 Maret 2025 - 15:05 WIB

THR Buruh Rokok PT Djarum Cair Hari Ini, Langsung Ditransfer ke Rekening

Minggu, 16 Maret 2025 - 13:18 WIB

Luncurkan AnsorMart, GP Ansor Pasuruan Kidul Menuju Ekonomi Kreatif

Berita Terbaru

Ilustrasi. Guru Swasta di Kabupaten Kudus. (Foto: J05)

pendidikan

Pemkab Kudus Targetkan Program HKGS Rp 1 Juta Cair Mulai Juni 2025

Selasa, 29 Apr 2025 - 13:49 WIB