Pasar Takjil Karangrowo Kudus: Sajikan Kuliner Ramadan dan Penggerak Ekonomi Lokal

- Jurnalis

Senin, 3 Maret 2025 - 12:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Salah satu diantara lapak pasar takjil Desa Karangrowo Kudus. (Foto: JP)

Salah satu diantara lapak pasar takjil Desa Karangrowo Kudus. (Foto: JP)

Jurnalpantura.id, Kudus – Bulan Ramadhan selalu identik dengan berburu hidangan berbuka puasa.

Menyambut momen istimewa ini, Desa Karangrowo, Kecamatan Undaan, Kabupaten Kudus, untuk pertama kalinya mengadakan Pasar Takjil yang berlangsung sepanjang bulan Ramadhan, mulai 1 hingga 31 Maret 2025.

Pasar ini berlokasi di Prapatan Ngeseng dan dibuka setiap sore pukul 15.00 hingga 18.00 WIB.

Kepala Desa Karangrowo, Heri Darwanto, menyampaikan bahwa keberadaan pasar takjil ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian warga setempat.

“Kegiatan ini merupakan langkah awal kami dalam membangun potensi ekonomi desa. Dengan adanya pasar takjil, warga memiliki kesempatan untuk berjualan dan meningkatkan penghasilan selama Ramadan,” jelasnya.

Heri menambahkan bahwa pasar takjil ini tidak hanya sekadar tempat berbelanja makanan berbuka, tetapi juga menjadi bagian dari upaya memperkenalkan Karangrowo sebagai desa wisata.

“Kami ingin menciptakan daya tarik bagi masyarakat luas. Melalui program ini, warga bisa saling bersinergi dan mendukung perkembangan desa,” tambahnya.

Sebanyak 25 pelaku UMKM turut meramaikan pasar takjil ini. Mereka berasal dari berbagai dukuh di Desa Karangrowo, seperti Kaliyoso, Krajan, dan Ngelo.

Berbagai makanan khas Ramadan tersedia di sini, mulai dari gorengan, aneka kolak, es buah, hingga makanan berat seperti nasi pecel dan sate ayam.

Baca Juga :  Keseruan Ngabuburit Naik Perahu Bebek Hingga Susur Sungai di Karangrowo Kudus

Superiyanto, Ketua DPD Partai NasDem yang juga anggota DPRD Kabupaten Kudus, turut hadir dan membeli takjil di lokasi. Ia mengapresiasi inisiatif warga dalam memanfaatkan Ramadan sebagai momentum untuk menggerakkan ekonomi desa.

“Pasar takjil ini sangat baik untuk mendorong perputaran ekonomi. Kuliner Ramadan bukan hanya sekadar tradisi, tetapi juga dapat menjadi potensi ekonomi yang berkembang,” ungkapnya.

Sementara itu, Aldi Santoso, salah satu panitia kegiatan, menjelaskan bahwa pasar ini dibuat agar masyarakat memiliki wadah untuk berjualan tanpa perlu mengeluarkan modal besar.

“Kami menyediakan meja stand bagi pedagang, sehingga mereka hanya perlu datang dan berjualan. Biaya retribusi kebersihan pun sangat terjangkau, hanya Rp5.000 per hari,” ujarnya.

Tak hanya menawarkan kuliner, panitia juga menghadirkan wahana Susur Sungai dan Perahu Bebek sebagai hiburan tambahan bagi pengunjung.

Wahana ini beroperasi setiap hari selama Ramadan, sementara satu unit Kapal Motor yang dapat menampung tujuh orang hanya tersedia pada hari Minggu.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan Desa Karangrowo semakin dikenal dan mampu menarik lebih banyak pengunjung di masa mendatang. (J02/A01)

Berita Terkait

Warung Alas Pijar Hadirkan Suasana Kuliner Tradisional di Tengah Hutan Pinus Kudus
Akses Umum, The Sato Hotel Kudus Hadirkan Menu Iftar Menarik Spesial Ramadan
Sapphire Boutique Hotel Kudus Hadirkan Buka Puasa All You Can Eat Bertema Jimbaran
Kopi Tjolo Kenalkan Produk Kemasan Sachet, Cita Rasa Kopi Robusta Khas Muria
Keong Srutup Khas Warung Mbak Puji, Sensasi Baru dengan Kuah Bening Segar
Samani Menyapa Warga di CFD dan Terima Masukan untuk Kudus Lebih Baik
Komitmen Pasangan Sam’ani-Bellinda Tingkatkan Kemajuan UMKM, Ajak Warga Sarapan dan Ngopi Gratis di Warung
Buah Parijoto Muria Resmi Diakui sebagai Bahan Baku Pangan, Dorong Peluang Industri Lokal
Berita ini 74 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 4 April 2025 - 12:31 WIB

Warung Alas Pijar Hadirkan Suasana Kuliner Tradisional di Tengah Hutan Pinus Kudus

Kamis, 13 Maret 2025 - 17:01 WIB

Akses Umum, The Sato Hotel Kudus Hadirkan Menu Iftar Menarik Spesial Ramadan

Sabtu, 8 Maret 2025 - 19:07 WIB

Sapphire Boutique Hotel Kudus Hadirkan Buka Puasa All You Can Eat Bertema Jimbaran

Senin, 3 Maret 2025 - 12:34 WIB

Pasar Takjil Karangrowo Kudus: Sajikan Kuliner Ramadan dan Penggerak Ekonomi Lokal

Selasa, 11 Februari 2025 - 21:50 WIB

Kopi Tjolo Kenalkan Produk Kemasan Sachet, Cita Rasa Kopi Robusta Khas Muria

Berita Terbaru

Ilustrasi. Guru Swasta di Kabupaten Kudus. (Foto: J05)

pendidikan

Pemkab Kudus Targetkan Program HKGS Rp 1 Juta Cair Mulai Juni 2025

Selasa, 29 Apr 2025 - 13:49 WIB