Berkedok Petugas Sampah dari Dinas LH Kudus, Komplotan Maling Gasak Emas dan Uang Puluhan Juta

- Jurnalis

Senin, 3 Februari 2025 - 19:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kondisi lingkungan rumah di gang 2 Kaliputu (Foto:JP)

Kondisi lingkungan rumah di gang 2 Kaliputu (Foto:JP)

Jurnalpantura.id, Kudus – Empat pria yang menyamar sebagai petugas sampah dari Dinas Lingkungan Hidup, berhasil menggasak uang tunai dan perhiasan emas senilai Rp 70 juta dari rumah warga gang 2, RT 01 RW II Desa Kaliputu, Kecamatan Kota Kudus.

Kejadian itu diperkirakan terjadi pada pukul 09.00 WIB, Senin 03/02/2025 pagi. Dimo kondisi rumah saat itu hanya dijaga oleh ibu dari korban.

Pemilik rumah, Joko Ribowo (41) mengaku saat kejadian ia sedang pergi bersama istrinya untuk menyervis kendaraan di bengkel.

Saat pulang dari bengkel, Joko tak menyadari berpapasan dengan empat orang yang diduga pelaku.

Sesampainya di rumahnya, Joko dikabari ibunya kalau ada empat orang datang mengaku sebagai petugas sampah.
Karena curiga, ia kemudian memeriksa barang-barangnya di rumah dan ternyata harta berharganya sudah raib dicuri maling.

“Ada empat orang mengaku petugas sampah dari Dinas Lingkungan Hidup, tiga orang berbadan gemuk satu orang kurus,” ucap Joko kepada awak media.

Ibunya yang mengalami gangguan penglihatan tak menyadari rumahnya digeledah maling. Ia hanya mendengar suara gaduh barang sewaktu empat oknum petugas sampah itu masuk rumah.

“Posisi pintu sudah terbuka, dua orang ngajak ngobrol ibu, satu orang masuk dan satunya lagi duduk di motor,” ungkapnya.

Dari kejadian ini, Joko mengaku kehilangan uang senilai Rp 30 juta dan sejumlah emas yang tersimpan di dalam almarinya.

Baca Juga :  Bea Cukai Kudus Gagalkan Pengiriman Ribuan Batang Rokok Ilegal dari Bus AKAP

Ia menaksir kerugian akibat kemalingan ini berkisar Rp 70 juta.

“Di kamar ini, emas dan uang yang ada di laci kamar sudah tidak ada,” ucap Joko menunjukkan laci almarinya yang sudah kosong.

Ibunda Joko, Siti Uripah (70) mengaku mempunyai keterbatasan dalam melihat sehingga tidak menyadari adanya maling di rumahnya.

Dari keterangan Siti, dua oknum yang mengajaknya berbincang mengaku dari petugas sampah utusan Presiden Prabowo Subianto. Pencuri tersebut juga menjanjikan kepada Siti soal jasa angkut sampah gratis di rumahnya.

“Ditanya umur, kemudian bilang dari petugas sampah. Setelah masuk rumah denger suara klutak klutek, habis itu keluar,” ujar Siti dalam Bahasa Jawa.

Sementara itu, Kapolsek Kota AKP Subkhan sudah menerima informasi adanya pencurian di Desa Kaliputu tersebut.
Dia mengatakan, saat ini kasus itu sedang ditangani dan masih dalam proses penyelidikan.

AKP Subkhan mengimbau kepada masyarakat untuk tidak mudah dikelabuhi dengan oknum yang menyamar sebagai petugas dari pemerintah atau lembaga.

“Kalau ada yang ngaku petugas sampah, PLN, PDAM, dan lainnya jangan langsung percaya jika tidak dilengkapi dokumen resmi,” pesannya.

Ia menyebut kasus ini merupakan modus lama dan akan segera menindak untuk mencari pelakunya.

Pihak kepolisian masih mengumpulkan keterangan saksi dan melakukan penyelidikan lebih lanjut.

Warga diimbau untuk lebih berhati-hati dan tidak langsung mempercayai orang yang mengaku sebagai petugas tanpa identitas jelas. (J02/A01)

Berita Terkait

Curi HP di Menara, Kakek di Kudus Ditangkap Polisi Lagi Sama LC di Cafe Karaoke
Modus Menyamar Sebagai Peziarah, Pencuri HP di Makam Sunan Kudus Diringkus Polisi
Unit Reskrim Polsek Kudus Kota Tangkap Penjual Motor Curian via Online
Waspada ! Penipuan Catut Nama Kasat Reskrim Polres Jepara
Pelaku Perusakan Rumah Diamankan Polisi, Satu Diantaranya Anak Dibawah Umur
Dramatis, Penangkapan Residivis Jambret di Jl Mejobo Kudus
Berkedok Tamu Undangan, Pasutri Curi Uang dan Emas saat acara Pernikahan di Kudus
Promosi Judol, Selebgram Cantik asal Kudus Ditangkap Polisi
Berita ini 1,525 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 4 Februari 2025 - 17:47 WIB

Curi HP di Menara, Kakek di Kudus Ditangkap Polisi Lagi Sama LC di Cafe Karaoke

Selasa, 4 Februari 2025 - 17:39 WIB

Modus Menyamar Sebagai Peziarah, Pencuri HP di Makam Sunan Kudus Diringkus Polisi

Senin, 3 Februari 2025 - 19:21 WIB

Berkedok Petugas Sampah dari Dinas LH Kudus, Komplotan Maling Gasak Emas dan Uang Puluhan Juta

Kamis, 30 Januari 2025 - 18:19 WIB

Unit Reskrim Polsek Kudus Kota Tangkap Penjual Motor Curian via Online

Kamis, 9 Januari 2025 - 19:58 WIB

Waspada ! Penipuan Catut Nama Kasat Reskrim Polres Jepara

Berita Terbaru

Wakapolres dan Kasat Reskrim Polres Demak (Foto:istimewa)

Kepolisian

Polres Demak Gelar Sertijab Wakapolres dan Kasat Reskrim

Kamis, 13 Feb 2025 - 18:48 WIB