Kunjungi Markas Grib Jaya dan PP, Kapolres Kudus Himbau Kedua Ormas Tahan Diri dan Jangan Terprovokasi

- Jurnalis

Rabu, 15 Januari 2025 - 01:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Kudus AKBP Ronny Bonic (Foto:JP)

Kapolres Kudus AKBP Ronny Bonic (Foto:JP)

Jurnalpantura.id, Kudus – Kapolres Kudus AKBP Ronni Bonic mengimbau anggota Organisasi Masyarakat (Ormas) Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) dan Pemuda Pancasila (PP) di Kabupaten Kudus tidak terprovokasi dengan peristiwa bentrok kedua Ormas di Kabupaten Blora pada Selasa 14/01/2025.

Himbauan tersebut disampaikan AKBP Ronni Bonic saat mengunjungi markas GRIB di Desa Tumpang Krasak, Kecamatan Jati dan Markas PP di GOR Wergu Wetan.

“Ini langkah antisipasi untuk memastikan Kudus tetap aman dan kondusif. Kami mengimbau semua pihak untuk menahan diri dan tidak terprovokasi, jangan sampai kejadian di Blora terjadi di Kudus,” kata Kapolres Kudus pada awak media pada Selasa 14/01/2025 malam.

Baca Juga :  Pj Bupati Kudus Luncurkan Teknologi ATCS dengan Anggaran APBD Rp 2,1 Miliar

Kapolres juga meminta komitmen dari para pengurus ormas agar tidak ada mobilisasi massa terkait insiden di Blora.

“Mari kita menjaga keamanan, menahan diri jangan sampai teradu domba. Biarkan kasus di Blora ditangani Polres Blora,” ujarnya.

Kalau sampai terjadi gesekan, sambungnya, tidak hanya merugikan kedua ormas namun juga masyarakat di Kabupaten Kudus.

“Sampai saat ini Polres Kudus terus memantau dan memastikan keamanan Kabupaten Kudus terkendali,” pungkasnya. (J02/A01)

Berita Terkait

Gelar Rakorsus, Lazismu Jawa Tengah Susun Strategi Penghimpunan ZIS dan Qurban 1446 H
Pengurus NU Care LazisNU Kudus Ramai-ramai Mengundurkan Diri, Ini Alasannya
Lesbumi Kudus Canangkan Lima Divisi, Fokus pada Revitalisasi Seni dan Budaya
18 Lembaga NU Kudus Dilantik, Usung Tema “Bekerja Bersama Umat untuk Indonesia Maslahat”
ANEV Polsek Kudus Kota: Kolaborasi Masyarakat dan Aparat untuk Keamanan Wilayah
Digitalisasi Siskamling, Kapolres Jepara Lauching ‘Smart Satkamling’
PWI Jateng: Menyongsong 2025 dengan Etika Jurnalistik yang Teguh dan Adaptif
Gelar Baitul Arqam, PD Aisyiyah Kudus Siapkan Kader yang Adaptif dan Berkemajuan
Berita ini 197 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 8 Februari 2025 - 18:30 WIB

Gelar Rakorsus, Lazismu Jawa Tengah Susun Strategi Penghimpunan ZIS dan Qurban 1446 H

Minggu, 2 Februari 2025 - 09:05 WIB

Pengurus NU Care LazisNU Kudus Ramai-ramai Mengundurkan Diri, Ini Alasannya

Jumat, 31 Januari 2025 - 06:54 WIB

Lesbumi Kudus Canangkan Lima Divisi, Fokus pada Revitalisasi Seni dan Budaya

Senin, 27 Januari 2025 - 13:53 WIB

18 Lembaga NU Kudus Dilantik, Usung Tema “Bekerja Bersama Umat untuk Indonesia Maslahat”

Rabu, 22 Januari 2025 - 23:02 WIB

ANEV Polsek Kudus Kota: Kolaborasi Masyarakat dan Aparat untuk Keamanan Wilayah

Berita Terbaru

Wakapolres dan Kasat Reskrim Polres Demak (Foto:istimewa)

Kepolisian

Polres Demak Gelar Sertijab Wakapolres dan Kasat Reskrim

Kamis, 13 Feb 2025 - 18:48 WIB