Banjir di Kudus Memakan Korban, Tiga Santri Meninggal Tenggelam di Sawah Desa Kirig

- Jurnalis

Jumat, 15 Maret 2024 - 11:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Evakuasi santri tenggelam di Desa Kirig, Kecamatan Mejobo, Kabupaten Kudus. (Foto:JP)

Evakuasi santri tenggelam di Desa Kirig, Kecamatan Mejobo, Kabupaten Kudus. (Foto:JP)

Jurnalpantura.id, Kudus – Tiga remaja ditemukan meninggal dunia di area persawahan yang terendam banjir di Desa Kirig, Kecamatan Mejobo, Kabupaten Kudus pada Jumat (15/3/2024) pagi tadi.

Kapolsek Mejobo, AKP Rusmanto menerangkan bahwa sebelumnya ada lima remaja yang dinyatakan tenggelam di area persawahan Blok Krapyak Desa Kirig pada pagi tadi sekira pukul 06.00 WIB.

Korban selamat, lanjut AKP Rusmanto, yakni AR (16 tahun) yang merupakan warga asli Kabupaten Demak, dan IF (15 tahun) yang merupakan warga asli Kabupaten Pati.

Sedangkan korban yang ditemukan meninggal dunia, yakni MAH (16 tahun) dan AF (15 tahun) yang merupakan warga asli Kabupaten Pati, ditemukan sekira pukul 08.15 WIB.

Selang 35 menit kemudian, korban ketiga yang meninggal dunia ditemukan, yakni FNW (14 tahun) yang merupakan warga asli Kabupaten Jepara. Korban ditemukan sekira pukul 08.52 WIB.

Baca Juga :  Curah Hujan Tinggi, Kudus Kembali Dilanda Banjir hingga Rumah Roboh

Kelima remaja tersebut diketahui tengah mengenyam pendidikan agama di Pondok Pesantren Assaidiyah, Desa Kirig.

“Dari ke-5 korban selamat 2 orang, selamat karena berenang. Sedang ke-3 korban lainnya ditemukan meninggal dunia,” kata AKP Rusmanto, Jumat (15/3/2024).

Lebih lanjut, AKP Rusmanto menceritakan kronologi peristiwa tenggelamnya remaja tersebut. Kelima korban diketahui naik perahu kayu milih warga setempat dengan cara didayung menggunakan bambu.

Mereka mendayung perahu sampai jarak kurang lebih 5 kilometer di area persawahan Blok Krapyak Desa Kirig, perahu kemasukan air dan terbalik.

“Sehingga ke-5 korban tercebur ke areal sawah yang tergenang air dengan kedalaman sekitar 2,5 meter,” ujarnya.

Lalu korban berteriak minta tolong. Warga yang mendengar dan melihat kejadian tersebut lalu ke lokasi kejadian, namun korban sudah teggelam. (J05/A01)

Berita Terkait

Hujan Deras dan Tumpukan Sampah di Sungai, Biang Banjir di Wilayah Mejobo
Talud Jebol Akibat Hujan Deras, Warga dan Aparat Kudus Gotong Royong Perbaiki
Banjir Sempat Rendam Puluhan Rumah dan Persawahan di Kecamatan Jati Kudus
Terdampak Banjir, 42 Sekolah di Kabupaten Kudus Terapkan Pembelajaran Daring
Empat Desa di Kecamatan Jati Masih Tergenang Banjir, Puluhan Rumah Terdampak
Diterjang Banjir, Jl Kudus Pati Lumpuh Total
Aliran Air ke Kolam Retensi Tersumbat, Warga Jati Wetan dan Anggota TNI/Polri Bersihkan Sampah
Hujan Deras Mengguyur Kudus, Sejumlah Sekolah Terdampak Banjir
Berita ini 65 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 26 Maret 2025 - 00:01 WIB

Hujan Deras dan Tumpukan Sampah di Sungai, Biang Banjir di Wilayah Mejobo

Senin, 10 Februari 2025 - 15:02 WIB

Talud Jebol Akibat Hujan Deras, Warga dan Aparat Kudus Gotong Royong Perbaiki

Senin, 10 Februari 2025 - 08:47 WIB

Banjir Sempat Rendam Puluhan Rumah dan Persawahan di Kecamatan Jati Kudus

Jumat, 7 Februari 2025 - 13:46 WIB

Terdampak Banjir, 42 Sekolah di Kabupaten Kudus Terapkan Pembelajaran Daring

Jumat, 7 Februari 2025 - 12:39 WIB

Empat Desa di Kecamatan Jati Masih Tergenang Banjir, Puluhan Rumah Terdampak

Berita Terbaru