Jurnalpantura.id, Kudus – Puluhan siswi dari KB Ainina yang terletak di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, tampak antusias saat menerima menu Makanan Bergizi Gratis (MBG) untuk pertama kalinya pada pagi tadi.
Pembagian makanan tersebut dari Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Ponpes Nashrul Ummah, serentak pada pukul 09.20. Makanan bergizi tersebut disajikan dengan tujuan untuk mendukung kesehatan dan kecukupan gizi anak.
Dalam kesempatan tersebut, para siswi dengan penuh semangat menyantap makanan yang disediakan, yang terdiri dari nasi putih, ayam bumbu kuning, sayur labu siam tahu, buah semangka, dan susu.
Salah satu siswi, Zia, yang terlihat sangat lahap menikmati makanannya, mengungkapkan kegemarannya terhadap menu tersebut.
“Enak, sayurnya suka,” ujar Zia sambil tersenyum.
Zia mengaku sangat menyukai sayur labu siam dengan tahu dan ayam bumbu kuning yang disajikan, serta semangka yang menjadi favoritnya. Meskipun sudah sarapan di rumah, Zia tetap melahap makanan bergizi tersebut hingga habis.
Zia juga bercerita bahwa di rumah ia sarapan dengan menu ikan, tetapi makanan bergizi yang disajikan pada acara tersebut tetap ia nikmati dengan penuh semangat.
Kepala SPPG Ponpes Nashrul Ummah, Nuzilul Munawaroh, menjelaskan bahwa pihaknya melibatkan seorang ahli gizi dalam penyajian menu makanan bergizi ini untuk memastikan kandungan gizi yang seimbang.
“Hari ini kandungannya ada protein hewani dari ayam, protein nabati dari tahu, ada karbohidrat dari nasi, ada sayur labu siam, buah semangka, dan susu,” ujarnya.
Untuk memastikan kualitas dan kebersihan makanan, Nuzilul juga menyampaikan bahwa proses persiapan dan kebersihan penyajian makanan dilakukan dengan prosedur yang sangat ketat.
Selain itu, makanan akan didistribusikan dalam waktu kurang dari lima jam setelah disiapkan untuk menjaga kesegarannya.
Pendistribusian MBG tidak hanya dilakukan di KB Ainina, tetapi juga melibatkan 16 sekolah sasaran lainnya yang tersebar di Kecamatan Mejobo dan sekitarnya. Beberapa di antaranya adalah SMK Assaidiyah Kudus 2, MTs Miftahuth Tholibin Mejobo, MI Miftahuth Tholibin. (J05/A01)