Jurnalpantura.id, Jepara – Tradisi sedekah bumi, merupakan salah satu bentuk ritual tradisional masyarakat di pulau jawa yang sudah berlangsung secara turun-temurun dari nenek moyang orang jawa terdahulu.
Ritual sedekah bumi ini biasanya dilakukan oleh masyarakat jawa yang berprofesi sebagai petani, nelayan atau pekerjaan yang menggantunggkan hidup keluarga dan sanak famili mereka dari mengais rizqi dengan memanfaatkan kekayaan alam yang ada di bumi.
Tradisi ini biasanya dilaksanakan pada hari “nahas tahun” atau pada awal bulan Muharam/Sura. Tempat pelaksanaan acara ini awalnya dilakukan di perempatan jalan, namun sekarang biasanya dilaksanakan di halaman masjid, balai desa, atau tempat terbuka seperti lapangan.
Seperti yang telah dilaksanakan oleh warga di RT 01 RW IV, Kelurahan Bulu, Kecamatan Jepara kabupaten Jepara. Sebagai bentuk rasa syukur masyarakat setempat menggelar sedekah bumi dengan menggelar Wayang Kulit dengan lakon “Semar Bangun Kayangan” dengan dalang Ki Purwanto dari Desa Bandengan, Selasa 31/07/2018.
Menurut Sofyan salah satu tokoh Desa tersebut menyampaikan,”Pagelaran wayang ini dilaksanakan sebagai tradisi Desa yang sudah dilaksanakan turun temukan dengan maksud sebagai ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT.”
Antusiasme warga menyaksikan Pagelaran wayang sangat baik sekali. Tak hanya orang tua, remaja da anak-anak pun turut serta menyaksikan.
Tampak hadir dalam acara tersebut Perangkat Desa Kelurahan Bulu, Babinsa dan Babinkamtibmas serta tokoh masyarakat dan agama di sekitarnya. (J02/A01)