Operasi Patuh Candi 2020, Polres Demak Bagikan Sembako dan Masker Gratis

Event, Kepolisian, Sosial268 Dilihat

Jurnalpantura.id, Demak – Operasi Patuh Candi 2020 kali ini cukup berbeda, bukan memfokuskan pada penindakan bagi pengendara yang melanggar aturan lalu lintas, namun Satuan Polisi Lalu Lintas (Satlantas) Polres Demak juga memberikan paket Sembako, sayur-sayuran dan masker gratis bagi para kaum dhuafa.

Hal itu dilakukan Kapolres Demak AKBP Andhika Bayu Adittama bersama jajaran Satlantas Polres Demak di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Desa Kalikondang, Kecamatan Demak Kota, Kamis 30/07/2020.

Langkah petugas ini sejalan dengan tema Operasi Patuh Candi 2020, yaitu dengan disiplin dan berpedoman pada protokol kesehatan untuk memutus mata rantai Covid-19.

Kapolres Demak AKBP Andhika mengatakan, pelaksanaan operasi patuh kali ini akan disesuaikan dengan Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB). Sifatnya lebih ke tindakan persuasif dan humanis, bukan sepenuhnya tindakan hukum.

Pembagian sembako oleh Kapolres Demak dalam rangka Operasi Patuh Candi 2020 (Foto:Istimewa)

“Dalam rangka kegiatan operasi patuh kali ini kita memberikan edukasi kepada mereka lewat pembagian sembako, sayur-sayuran dan masker. Karena pada saat ini masih dalam kondisi pandemi Covid-19, sehingga sangat berdampak kepada mereka khususnya para pemulung yang membutuhkan makanan dengan gizi yang baik,” ungkap Andhika.

Langkah tersebut sebagai wujud tindakan persuasif yang lebih berorientasi kepada AKB, dalam rangka pencegahan penyebaran dan memutus mata rantai Covid-19. Khusus sasaran razia kendaraan kali ini bersifat tematik.

“Jadi akan lihat pelanggaran yang lebih dominan saat ini seperti apa, kalau disini pelanggaran yang paling dominan adalah terlihat secara kasat mata dan menindak pelanggar yang tidak menggunakan helm. Sasaran tematik saat ini yang akan ditindak adalah pengendara motor yang tidak menggunakan helm, melawan arus atau menerobos lampu lalu lintas,” jelas Andhika.

Namun begitu, AKBP Andhika menyebutkan bukan berarti pengendara kendaraan roda empat bebas dalam operasi ini. Tetap akan dilakukan pemeriksaan kelengkapan surat-surat kendaraan, penggunaan masker, lampu sen tidak menyala, lampu strobo dan pelanggaran lain.

“Termasuk juga pengendara motor, bukan hanya tidak menggunakan helm saja yang akan kita tindak. Kelengkapan surat-surat pun akan kami periksa, begitu juga penggunaan masker, melawan arus, menggunakan hp saat mengemudi serta pelanggaran lain,” katanya.

Polres Demak siap menciptakan Kamseltibcarlantas dan pengamanan Idul Adha 1441 H yang kondusif di wilayah hukum Polres Demak agar operasi patuh candi membawa perubahan yang dampaknya dapat dirasakan langsung masyarakat. Kesadaran disiplin dan ketaatan, serta ketertiban masyarakat dapat meningkat agar menekan timbulnya kecelakaan serta memutus mata rantai Covid 19.

“Patuhi himbauan pemerintah tentang protokol kesehatan.gunakan masker saat di luar rumah, selalu mencuci tangan, dan jaga kondisi tubuh supaya sehat dan bugar dengan makan makanan bergizi serta bergaya hidup bersih dan sehat,” pungkasnya. (J02/A01)

Komentar