Gubernur Jawa Tengah Ikuti Jalan Sehat Bersama Ribuan Warga Wonosobo

- Jurnalis

Minggu, 28 Januari 2018 - 13:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jurnalpantura.Com, Kudus – Semangat kebersamaan dalam keberagaman harus dirawat sehingga negara aman dan tenang. Apabila negara tidak aman atau kacau, warga tidak bisa beraktivitas dengan tenang bebas, apalagi berkumpul dan berolahraga bersama-sama.

“Negara tidak aman, dengan tetangga atau teman tidak rukun maka suasananya tidak nyaman. Warga tidak bisa jualan kopi, tidak bisa selfie dan joget-joget seperti sekarang,” ujar Gubernur Jawa Tengah H Ganjar Pranowo saat orasi kebangsaan di Alun-alun Wonosobo. 
Selain gubernur, hadir pula dalam acara bertema semangat tersebut Ketua DPRD Jateng, Rukma Setyabudi, Bupati Wonosobo, Kepala SKPD di lingkungan Pemprov Jateng, serta Forkompimda setempat.
Dalam orasinya, gubernur mengaku sengaja memilih Wonosobo sebagai lokasi Ikrar Kebangsaan karena Wonosobo daerah yang asyik dengan keberagaman dan kebhinekaan Tunggal Ika di Wonosobo. Selain itu suasana dan hawanya sejuk, serta banyak tempat wisata alam yang sangat indah dan menarik.
“Ada Dieng di Wonosobo dan Banjarnegara. Tidak kalah terkenal adalah carica dan purwaceng, bahkan sekarang kopi Bowongso yang sangat khas dan kelasnya dunia. Sehingga orang mau beli kopi Bowongso tempatnya di sini (Wonosobo),” terangnya, Ahad 28/01/2018. 
Senada disampaikan Rukma Setyabudi. Dia berharap, dengan semangat dalam keberagaman, kebersamaan dapat terus dibangun. Meskipun pada 2018 dan 2019 merupakan tahun politik di mana ada pemilihan kepala daerah, baik pemilihan bupati/ wali kota, gubernur, pemilihan legislatif dan presiden, semua harus tetap menjaga kebersamaan.
“Kita jaga iklim tetap kondusif, damai, tepa selira, gotong royong, saling membantu, nyedulur. Kita akan membangun Jawa Tengah tercinta ini lebih baik lagi dan menyejahterakan rakyat,” katanya.
Usai pengibaran bendera start oleh Ketua DPRD Jateng didampingi gubernur dan Bupati Wonosobo, para pejabat dan ribuan warga berbaur dan berjalan kaki menelusuri rute yang telah ditentukan. Suasana semakin meriah dengan pembagian beragam hadiah kepada peserta yang beruntung.
“Ayo kita jalan bareng-bareng agar sehat, karena dalam badan yang sehat terdapat jiwa yang  sehat dan bisa sejahtera bersama. Kegiatan ini ada kebersamaan diantara kita, dan ini adalah dari kita, oleh kita, dan untuk kita semua,” tandas Rukma. (J02) 
Baca Juga :  Babinsa Brambang Dampingi Penyerahan Bantuan Korban Kebakaran Rumah

Berita Terkait

Rayakan HGN, RSUD Kudus Hadirkan Seminar Gizi Hingga Bagikan Snack Sehat Ke Pasien
Sosialisasi Anti Korupsi, Dinas PMD Kudus Fokus Pemanfaatan Aset dan Cegah Pungli di Desa
Tingkatkan Kompetensi UMKM Desa Binaan, GenBI IAIN Kudus Adakan Workshop Sertifikasi Halal dan QRIS
SSB Bacin, SSB Baturetno, dan Arema FC Juara Kajari Cup 2025 di Kudus
Tandang ke Tegal, Persiku Kalah di Babak Play Off Degradasi Liga 2
Kajari Cup 2025 Hadirkan 60 Tim, Dorong Semangat Sepak Bola Usia Dini
Masan Hadiri Temu Alumni FEB, Dukung UMK Menuju Kampus Unggul
Gathering bersama PWI dan IJTI di Kudus, Pura Group Ajak Wartawan Fun Shooting
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 4 Februari 2025 - 15:56 WIB

Rayakan HGN, RSUD Kudus Hadirkan Seminar Gizi Hingga Bagikan Snack Sehat Ke Pasien

Selasa, 4 Februari 2025 - 14:36 WIB

Sosialisasi Anti Korupsi, Dinas PMD Kudus Fokus Pemanfaatan Aset dan Cegah Pungli di Desa

Senin, 3 Februari 2025 - 19:08 WIB

Tingkatkan Kompetensi UMKM Desa Binaan, GenBI IAIN Kudus Adakan Workshop Sertifikasi Halal dan QRIS

Minggu, 2 Februari 2025 - 21:35 WIB

SSB Bacin, SSB Baturetno, dan Arema FC Juara Kajari Cup 2025 di Kudus

Minggu, 2 Februari 2025 - 11:06 WIB

Tandang ke Tegal, Persiku Kalah di Babak Play Off Degradasi Liga 2

Berita Terbaru

Pohon tumbang di Jl Raya Kudus Pati, desa Terban Jekulo (Foto:JP)

Bencana Alam

Hujan Seharian, Kudus Dikepung Banjir

Kamis, 6 Feb 2025 - 18:37 WIB