Jurnalpantura.Com, Kudus – Kodim Kudus menyerahkan Putra Bangsa terbaiknya ke pangkuan Ibu Pertiwi, dalam Upacara Pemakaman Secara Militer Almarhum Pratu Andi Setiyawan NRP 31100398680688 Jabatan Ta Kima Korem 073/MKT Kodam IV/Dip bertempat di rumah duka Dusun Ngemplik RT 02 RW V Desa Gribig Kecamatan Gebog Kabupaten Kudus yang di pimpim Danramil
Gebog Kapten Inf A. Bashir pada Kamis 17/05/2018 malam.
Dalam sambutannya Kapten Inf A. Bashir, sebagai Inspektur Upacara pemberangkatan jenazah menyampaikan Atas nama Pimpinan Korem 073/MKT menyatakan belasungkawa yang sedalam-dalamnya dengan memanjatkan doa semoga Tuhan YME memberikan ketabahan bagi keluarga yang ditinggalkan.
“Kita semua merasakan kehilangan atas kepergian almarhum Pratu Andi Setiyawan sebagai seorang prajurit yang selalu memegang teguh di setiap prinsip perjuangan dengan loyalitas dan dedikasi yang tinggi”, tegas Danramil Gebog.
Selanjutnya Danramil Gebog mengatakan sepanjang hayatnya Alm Pratu Andi Setiyawan sebagai seorang prajurit yang selalu mendarma baktikan diri dalam TNI, Bangsa dan Negara dengan mengorbankan segala apa yang ada padanya yang patut menjadi suritauladan bagi kita semua.
Pada upacara pemakaman tersebut, Kapten Inf A. Bashir berkenan melaksanakan penutupan liang lahat yang dilanjutkan oleh keluarga dan kerabat serta pelayat, serta dilanjutkan dengan penaburan bunga.
Setelah upacara pemakaman jenazah selesai, kemudian dilaksanakan penyerahan Bendera Merah Putih oleh Inspektur Upacara (Irup) kepada pihak keluarga sebagai rasa dukacita yang mendalam dari Keluarga Besar Kodim Kudus. (J08/A01)