Jurnalpantura.id, Kudus – Kegiatan karya bakti yang melibatkan TNI, Polri, aparat pemerintah daerah serta komponen masyarakat, menunjukkan sinergitas antara Pemerintah dengan aparat keamanan dalam hal ini TNI-Polri.
Seperti yang dilakukan, Jum’at 10/08/2018 kemarin pagi. Bertempat di lapangan Sepak Bola Ngandhongan Desa Golantepus, Kecamatan Mejobo, Kabupaten Kudus.
Puluhan anggota TNI-Polri bersama Muspika melaksanakan kegiatan kerja bakti, membersihkan lapangan sepak bola. Kegiatan kerja bakti ini diikuti oleh Camat Mejobo Harso Widodo, Kapolsek Mejobo AKP Sartono serta anggota Koramil Mejobo, Polsek Mejobo dan masyarakat Desa golantepus.
Kapolsek Mejobo mengatakan, kegiatan karya bakti yang dilaksanakan merupakan bentuk kepedulian anggota Polri dan TNI guna mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat bagi masyarakat.
“Karya bakti ini kami lakukan untuk menjaga dan mewujudkan lingkungan yang sehat. Apalagi tempat yang kita bersihkan ini adalah sarana dan prasarana umum untuk aktifitas olahraga. Dengan kondisi lapangan yang bersih diharapkan masyarakat nyaman dan senang berolahraga.” Tutur Kapolsek Mejobo.
Sedangkan Harso Widodo Camat Mejobo mengharapkan kepada masyarakat yang membuka warung di seputar lapangan agar tidak membuang sampah sisa dan bungkus makanan ke dalam lapangan.
“Kami berharap setelah lapangan ini dibersihkan untuk masyarakat yang membuka warung tidak lagi buang sampah dan sisa makanan ke dalam lapangan. Selain membuat aroma busuk juga lingkungan jadi kotor.” harapnya.
Harso Widodo juga menyampaikan terimakasih kepada Danramil dan Kapolsek Mejobo beserta seluruh anggota yang telah memilih lapangan Ngandhongan untuk dibersihkan dalam acara karya bakti.
Kegiatan kerja bakti ini fokus melaksanakan pemotongan rumput dan pembersihan sampah. Dengan adanya kegiatan Karya bakti yang dilaksanakan di lapangan ini agar lapangan Ngandhongan bisa dipergunakan perayaan HUT RI ke 73.
Juga bertujuan untuk membangun soliditas dan sinergitas prajurit TNI-Polri, aparat pemerintah serta komponen masyarakat Iainnya. (J02/A01)